Sunday, May 15, 2011

Hasil dan Video Pertandingan Arsenal vs Aston Villa (EPL 2010/11)

Hasil Arsenal vs Aston Villa. Arsenal kembali memperoleh hasil mengecewakan setelah pada laga EPL 2010/11 matchday ke-37 takluk 1-2 dari Aston Villa. Laga sebelum. Dua hasil tersebut menjadi antiklimaks bagi skuad asuhan Arsene Wenger setelah sebelumnya baru saja meraih kemenangan atas juara Premier League musim ini, Manchester United.

Bertanding di Emirates Stadium, Minggu, 15 Mei 2011, malam WIB, Arsenal mencoba langsung menekan sejak awal. Namun, mereka justru dikejutkan dengan gebrakkan Villa pada menit ke-11 saat Darren Bent membuka skor.

Menerima umpan matang dari Kyle Walker, Bent lolos dari perangkap offside sebelum melepas tendangan voli ke gawang Szczesny.

Gol itu membuat kubu Arsenal terkejut. Alhasil, organisasi pertahanan mereka langsung melemah. Hal itu mampu dimanfaatkan Villa untuk kembali menambah gol.

Bent lagi-lagi menjadi momok bagi Szczesny setelah striker yang diboyongd ari Sunderland itu mampu mencetak gol keduanya pada menit ke-15.

Unggul dua gol membuat Villa langsung mengubah taktik. Di sisa babak pertama, skuad asuhan Gerard Houllier itu langsung memperkuat pertahanan, dan memilih bermain aman. Upaya itu cukup berhasil karena hingga jeda, Arsenal gagal mencetak gol balasan.

Memasuki babak kedua, Arsenal coba meningkatkan tempo permainan. Upaya menambah daya gedor dilakukan dengan memasukkan Nicklas Bentdner menggantikan Andrey Arshavin, serta Marouane Chamakh mengagntikan Sebastien Squillaci.

Upaya yang cukup berhasil, daya serang Arsenal kian meningkat dibanding pada babak pertama. Beberapa kali mereka mampu memberi ancaman ke gawang Villa yang dikawal Brad Friedel. Bahkan, peluang Chamakh sempat dua kali digagalkan tiang gawang.


Sayang, upaya mereka mencetak gol baru tercipta saat laga sudah memasuki masa injury time melalui striker asal Belanda, Robin van Persie. Gol itu tak banyak membantu, karena hingga laga usai skor 2-1 untuk keunggulan Villa tetap bertahan.

Dengan hasil ini, Arsenal tertahan di angka 67, dan hanya berselisih dua angka dari City yang masih memiliki tabungan satu partai lebih banyak. Jika City mampu menang atas Stoke City pada Selasa (17/5) menatang, posisi tiga bakal diraihnya.

Video hasil pertandingan Arsenal vs Aston Villa bisa disaksikan di Soccer Video.

Susunan pemain Arsenal vs Aston Villa
:

Arsenal: Szczesny, Sagna, Squillaci (Chamakh 46), Vermaelen, Gibbs, Song, Wilshere, Walcott, Ramsey, Arshavin (Bendtner 62), van Persie.

Aston Villa: Friedel, Walker, Collins, Dunne, Luke Young, Petrov (Bradley 79), Reo-Coker, Delph (Heskey 90), Downing, Bent, Ashley Young. 


No comments:

Post a Comment